Papu Gomez merupakan mantan pemain Atalanta dan menjadi salahsatu pilar penting keberhasilan Atalanta menjadi tim yang disegani baik di liga domestik atau pun Eropa.
Atalanta harus kandas pada perempat final Liga Champions Eropa musim kemarin setelah kalah dari Paris Saint Germain dengan skor 2-1.
Tim yang diasuh Gian Piero Gasperini telah berhasil menjadi “Kuda Hitam” serta mengejutkan public atas keberhasilannya di Eropa. Sedangkan di Liga Domestik sendiri Duvan Zapata dan kawan kawan berhasil menempati posisi Tiga klasemen Liga Italia Musim 2019/2020.
Papu Gomez menjadi aktor penting keberhasilan Atalanta menjadi salahsatu tim “Kuda Hitam” yang disegani di Eropa. Seperti dilansir pada halaman Transfermarkt, Pemain berkebangsaan Argentina tersebut mencetak 8 gol dan 18 assist pada musim 2019/2020.
Total Papu Gomez telah menyarangkan 59 gol dan 71 assist dalam 252 pertandingan yang dijalaninya Bersama Atalanta.
Namun, masa indahnya bersama Atalanta harus terhenti. Permasalahan internal yang dimiliki nya dengan sang Pelatih, Gian Piero Gasperini menyebabkan dirinya harus hengkang ke Sevilla. Papu Gomez akan menjalani debutnya di UCL Bersama Sevilla menghadapi Dortmund pada Kamis dini hari pukul 03.00 WIB.
Sebelumnya, Pemain
berusia 33 tahun tersebut berhasil melakukan debut yang luarbiasa bersama Sevilla
dengan menyumbangkan satu gol. Meskipun usianya sudah tidak muda lagi menarik
dinanti bagaimana persaingan antara dirinya dengan Haaland, pada Kamis dinihari
nanti.
Comments
Post a Comment